Translate

English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
Translate Widget by Google

Jumat, 22 April 2016

Aku..

Namaku Dita..
Hhmmm.. lengkapnya Anindita Cahyaningrum.
Aku ngga tau tepatnya apa arti namaku, rasanya orang tuaku tidak pernah memberitahuku apa arti namaku dan sekalipun aku bertanya, mereka menjawab pertanyaanku dengan tidak meyakinkan, seolah-oleh namaku ini tak berarti..
Dulu.. seringkali aku mencoba mencari arti namaku di internet.
. ini terdengar lucu, tapi.. ya.. dengan beginilah aku tahu arti namaku :D
dan sebagian besar.. akan menampilkan jawaban yang sama..
dan beberapa aplikasi facebook memberiku arti yang lain.. yang tidak kalah luar biasanya..
dan.. aku bingung sebenarnya apa arti namaku :3

Lupakan tentang arti nama.. aku percaya nama yang diberikan dari orang tua, adalah doa bagi anak-anaknya, seperti apapun nama itu.

Bicara tentang siapa aku..
aku tidak tahu ada berapa banyak orang disekitarku yang mengenal 'siapa aku' yang sebenarnya..
Apapun tanggapan banyak orang tentang aku, yang jelas.. jika kamu benar-benar mau mengenalku, kenalilah aku.. jangan asal men-judge aku sembarangan :p

Aku gadis yang dilahirkan dari keluarga yang sederhana.. penuh kasih.. dan orang tuaku sangat menekankan tentang arti berbagi.. sejak kecil segala kebutuhanku dicukupi.. baik jasmani, maupun rohani..
Orang tuaku tidak pernah memaksakan aku untuk les ini dan itu.. tapi aku selalu ingin mencoba banyak hal yang baru ..
Les bahasa Inggris dan mata pelajaran.. tidak pernahberjalan lama dalam masa masa sekolahku..
Masa kecilku aku habiskan untuk bermain, latihan karate, dan sempat mengikuti les model. WHAT? MODEL? yaaa.. benaarr.. aku mengerutkan dahiku saat aku mengingat hal ini.. silahkan tanyakan kepada orang tuaku, kenapa aku bisa les model di masa kecilku, dan aku sedikit merasa hina saat mengenang hal ini. Bukan profesi 'model' yang hina, tapi tubuhku yg hina, tidak layak jadi model tp aku les model.. :3 eeehh.. tapi dulu aku tidak pernah tau, akan setinggi apa postur tubuhku saat aku dewasa.. dan sekarang, ternyata tidak terlalu tinggi.. :3 benar-benar tidak layak :3

mmmm.. sebenarnya, aku gadis yang terlahir tanpa mimpi-mimpi besar..
sekalipun aku punya mimpi yang besar, rasanya itu tidak sebesar mimpi teman-temanku..

tidak baik sebenarnya hidup tanpa mimpi, tidak punya mimpi yang besar bukan berarti aku tidak punya mimpi..
hidup tanpa mimpi, itu berarti kamu hanya berjalan mengikuti kemana arus membawamu pergi..

Orang tuaku tidak pernah mendidikku untuk menjadi seorang pemimpi yang menggantungkan cita-cita yang harus dicapai. Bahkan seingatku, dirumah, aku tidak pernah ditanya "Apa cita-citamu Dita?"

Semakin aku tumbuh besar.. rasanya semakin takut untuk bermimpi..
Semakin aku dewasa.. aku hanya berjalan ke depan.. mengumpulkan mimpi-mimpi sederhana yang aku list dalam daftar hidupku..

yaps.. kumpulan mimpi-mimpi yang sederhana..
Aku gadis yang terlahir dengan banyak mimpi sederhana yang selama hidupku akan gapai satu persatu..

ada pepatah mengatakan "Tidak ada mimpi yang terlalu tinggi untuk digapai"

tapi lain halnya dengan aku.. aku? siapa aku?
aku hanya gadis sederhana yang mencoba menjalani hidupku dengan baik.. alakadarnya..
aku bukan gadis yang berani bermimpi.. bagiku, terlalu tinggi aku bermimpi, maka akan terlalu sakit bila aku jatuh.. mungkin ini mental tempe, tapi yaa.. inilah aku..

Sejauh ini.. satu demi satu hal-hal yang pernah aku impikan, berhasil aku dapatkan.. dengan cara Tuhan.. dan dengan caraku.. yang samasekali tidak pernah aku pikirkan..

Apa hidup seperti ini sama halnya dengan mengikuti arus yang mengalir?

Entahlah.. sudah kubilang, aku hanya mencoba untuk menjalani hidupku dengan baik..

Hhmmm.. perihal hidup..
aku rasa sebagian besar momen dalam kehidupanku sangat menyenangkan..

Masa-masa tidak menyenangkan dalam hidupku sejauh ini hanyalah patah hati.. tapi sebenarnya, tergantung respon hati..
Dan tahukah kamu, sebenarnya ketika Tuhan mematahkan hatimu, dia sengaja melakukannya, untuk menyadarkanmu kalau memang dia bukan orang yang 'baik' bagimu.. jadi jangan pernah menyesalinya..

Aku sangat bersyukur untuk setiap peristiwa yang terjadi di dalam kehidupanku..
Menyenangkan atau tidak menyenangkan, bagiku segalanya layak disyukuri..

Kembali ke arti namaku..
Sempurna, Unggul, Cahaya Terang, Berbau harum, apapunlah itu..
kalau aku boleh memilih namaku sendiri.. aku ingin punya nama dengan arti "Tangguh"

mmm... apa yaaa.. hidup di dunia ini cukup sulit.. akan ada banyak tantangan di depan sana.. yaa.. aku tahu Tuhan akan besertaku dan bla bla bla.. aku sangat tahu itu, dan aku pegang teguh janji Tuhan yang bersertaku.. tapi natur manusia, akan ada banyak kekhawatiran..
Mungkin aku terlihat sangat menikmati hidupku, tapi sebenarnya aku juga mengkhawatirkan banyak hal.. Tapi setiap pagi, kala aku membuka mata, aku percaya Tuhan sudah siap menemaniku lagi untuk menjalani hidupku satu hari penuh.. dan sampai selama-lamanya.. so.. sebenanya kenapa harus khawatir hey manusia? :3

Unggul? rasanya aku tidak bisa menjadi unggul..
Sempurna? apalah aku ini, sosok yang jauh dr sempurna, tapi.. aku berusaha hidup sebaik mungkin, dan jadi orang yang baik.. :)
Cahaya Terang? terang.. dan garam dunia.. sedang dalam pembentukan, harapannya bisa jadi terang seperti arti nama dan yang Tuhan inginkan.. '-'
Harum? apalah ini..ibu kita kartini harum namanya.. jelas, dia pejuang, namanya diagungkan orang seindonesia, lha aku? :3

ini.. awal mula aku kembali menulis.. rangakaian kata yang bersarang dikepalaku..
kangen ngeblog lagi. makannya mencoba nulis lagi.. meski ngga jelas :3

Tidak ada komentar:

Posting Komentar